Cara jadikan HP sebagai modem internet

Nokia
Nokia
Peralatan yang diperlukan antara lain :
1. Hand Phone yang dapat melakukan koneksi GPRS. Jika Hand phone anda belum terkoneksi dengan GPRS anda dapat mendaftarkan nya dengan operator selular anda. Untuk Operator selular IM3, anda dapat mendaftarkannya secara gratis dengan cara : Ketik GPRS (spasi) Merek HP (spasi) Nomer seri HP. Misal : GPRS Nokia 6100 Lalu kirim ke 7373 Untuk operator selular yang lain mungkin anda bisa menanyakannya kepada costumer sevice operator yang bersangkutan. 2. Peralatan lain yang diperlukan adalah Kabel data.
Kabel data digunkan untuk megkoneksikan HP anda dengan komputer.
Anda juga dapat menggunkan perangkat koneksi yang lain seperti Bluetooth atau Infrared. Saya sendiri menggunakan kabel data DKU-5 untuk Nokia 6100.
(Tutorial di bawah bawah ini adalah pengalaman saya sendiri, mungkin untuk beberapa jenis HP atau alat koneksi yang berbeda akan memberikan hasil yang berbeda pula.) Berikut adalah daftar peralatan yang saya gunakan : – Nokia 6100 – Kabel data DKU-5 – Kartu IM3 Setelah semua peralatan tersedia, dan GPRS di HP anda sudah aktif, anda dapat menjadikan HP mungil anda sebagai modem untuk berinternet dengan cara sebagai berikut :
1. Koneksikan HP anda dengan komputer,
Masuk Contol PanelPhone and modem options – Tab “Modems” – Add. Lalu akan keluar halaman baru, beri tanda check, di kotak Dont detect my modem i will select it from a list. Lalu (Next). Lalu akan keluar halaman baru, Lihat di situ apakah HP Nokia sudah ada di list. Jika sudah klik HP anda di dalam list kemudian klik (Next).
Jika di list tidak menampilkan nama HP anda, anda dapat meng klik (Have Disk) lalu (browse) di Hard Disk dimana anda menyimpan kabel driver untuk HP anda. Dalam kasus ini, saya menggunakan Nokia 6100, saya tidak menemukan cable driver HP saya di CD bawaan kabel data saya, maka saya mencari cable driver untuk Nokia 6100 di Goggle. Misal ketik : “Driver Modem Nokia 6100″. Filenya hanya 7kb, cukup cepat untuk di download. 2. Setelah itu, cek apcdah terinstall.
Caranya masuk Contol PanelSystem - Tab “Hardware” – Device Manager. Setelah itu anda akan menemukan halaman baru. Cek di bagian ”modems” apakah sudah terdapat: ”Nokia 6100 USB Modem” atau dalam kasus lain tertulis “Nokia 6100 (cable)“. Cek apakah kinerja modem sudah dapat bekerja, caranya klik kanan ”Nokia 6100 USB Modem” – properties – Tab ”diagnostics” tekan tombol ”query modem”. Tunggu beberapa saat. Jika berhasil, akan keluar hasil diagnostic nya. Jika gagal, itu artinya modem belum terdeteksi, cobalah untuk mengecek cek kabel kembali, atau baca buku petunjuk handphone, atau bertanya ke customer service anda untuk membereskannya sebelum melangkah ke bagian selanjutnya. 3. Men setting nomor dial, user name dan password.
Caranya klik (Start) – (All Programs) – (Accecories) – (Communication) – (New Connection Wizards). Setelah itu akan muncul halaman baru.. Klik Connect to the internet – (Next) – Klik Set up my connection manually – (Next) – Connect using a dialup modem – (Next). Lalu di halaman Connection name ini tulis sembarang kata saja. Misal “Asyik HP ku bisa main internet”. Lalu klik (Next) Di halaman Phone Number to Dial, ketik *99***1# (Next) Di halaman Internet Account Information, ketik :
Username: gprs
Password: im3
Confirm password: im3
Setelah itu (Next) – Pilih “Add a shortcuts to this connection to my dekstop” untuk memudahkan anda. Klik (Finish)
4. Double klik shortcuts yg telah anda buat tadi di dekstop,
Akan muncul jendela baru, lalu masukkan ketik di password = im3, lalu klik (Dial). Proses dial akan dimulai, Opening port…. Dialing *99***1#… Verifiying user name and password..Registering your computer to the network… Autenthicated.
.

Selesai…

Sekarang HP anda dapat digunkan untuk modem internet. Perlu di ingat bahwa tarif GPRS untuk IM3 adalah Rp.1,1 / kb. Bandingkan dengan telkomsel yang Rp.12 / kb. Padahal jika kita ingin membuka satu hal web tanpa gambar, memerlukan kurang lebih 10kb. Jika kita membuka halaman web yang penuh dengan gambar maka akan menguras kb lebih banyak lagi.
Oh iya.. dari handphone Anda juga bisa transfer rekening bank lho.
OK. Semoga bermanfaat bagi semuanya.

Related

photoshop 310378683383189827

Posting Komentar

emo-but-icon

Follow Us

Hot in week

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item